Jumat, 08 September 2023

Hujan di Bulan September

 Hujan di Bulan September

08 September 

Jumat ini , Jatiroke tepatnya di kaki gunung geulis di landa  hujan di sore hari.


Tanah yang menunggu sedari kemarin kemarin akhirnya sore ini Allah berikan hujan untuk menyegarkan.


Cuaca mendung dari kemarin membuat penikmatnya berharap akan ada hujan tiba 

Dan Alhamdulillah atas izin Allah, hujanpun turun di sore ini. 

Jumat yang berkah, senyumku hari ini.


Tepatnya sore tadi saat aku diamanahi untuk membantu mengetes dzikir anak anak kelas 8 di Taman Netral. 


Tiba-tiba guyuran rintik hujan setitik demi setitik turun membasahi bumi. Mengagetkan bumi yang sedang rindu hujan udh beberapa bulan.


orang orang pun bergeliat kaget dan sontak yang mempunyai jemuran segera berlari untuk mengamankan jemurannya.


Segar, sejuk rasanya.

Bahagia itu sederhana, walau ternyata hujannya hanya sebentar tapi sudah bisa membuat tenang dan segar suasana di sekitar.


Mudah-mudahan setelah hujan ada pelangi untuk mewarnai bumi,

Mudah-mudahan setelah hujan, merekahkan senyum siapapun itu yang sedang dilanda lara.

Mudah-mudahan ada kabar baik yang hendak disampaikan melalui rintiknya.

Hujan, rindu kami padamu sejak bersekian juta detik yang lalu.

Berharap kau datang membawa kebaikan.

Terima kasih sudah datang, walau hanya sekedar menyapa.


Alhamdulillahi bini'matihi tatimmusholihaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar